Home » , » Nasib Kampung Pak Tani

Nasib Kampung Pak Tani

Posted By Redaksi on Rabu, 02 September 2020 | September 02, 2020


Oleh: Ali Wardi

Tanah hitam nan luas terbentang, 
diselimuti permadani hijau. 
Bulir-bulir embun bersama mentari membelai lembut sepanjang tahun. 

Tak terlalu lama menanti, semburat hamparan kuning tangkai-tangkai padi memahkotai setiap rumpun permadani.

Indah sekali negeri ini. 
Keping surga yang jatuh ke bumi. 
Apa sebenarnya yang kita cari, 
sedang semua yang diperlukan semuanya sudah ada disini, 
berlimpah bila hidup memang hanya untuk mengabdi.

Tapi anak-anak ayam itu kelaparan di lumbung padi, 
berserakan mencari hidup jadi TKI,
Atau jadi babu-babu berdasi,
di kantor-kantor dan kawasan industri  

Ada yang salah dengan negeri ini.
Sudah terlalu lama larut menipu diri. 
Para pemimpin, mengukur baju di badan orang lain. Sadarlah wahai Pribumi.

Bogor, 2 September 2020

Share this article :
Komentar

0 apresiator:

 
Support : Creating Website | LiterasiToday | sastrakecil.space
Copyright © 2011. Alfian Nawawi - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by sastrakecil.space
Proudly powered by LiterasiToday